Masih terlalu dini bagi Real Madrid untuk bisa hidup tanpa Cristiano Ronaldo saat ini. Los Blancos boleh saja dengan yakin bisa melupakan Ronaldo usai serangkaian kemenangan telak di awal musim.
Namun ketidakmampuan untuk mencetak gol di 2 laga terakhir seolah menyadarkan Lopetegui bahwa timnya yang sekarang masih bermasalah di lini depan. Selain Benzema yang performanya anjlok lagi, Asensio yang tampil mandul juga bawa bencana bagi Madrid.
Sangat kontras dengan Ronaldo yang mulai tajam di Juventus, Asensio yang ditugaskan untuk jadi CR7 baru di Bernabeu malah baru mencetak 1 gol saja bagi Madrid sepanjang musim ini. Lopetegui pun jadi membutuhkan sayap baru karena tinggal punya Isco yang posisi naturalnya gelandang serang untuk jadi ganti Asensio.
Madrid lantas kembali melirik Eden Hazard untuk menggantikan bocah eks Mallorca yang diklaim Florentino Perez bernilai 700 juta euro (12 triliun Rupiah) tersebut. Hazard kini sedang panas-panasnya dibawah asuhan Sarri dan hampir selalu mencetak gol atau assist di tiap pertandingan Chelsea.
Sumber
Belum ada tanggapan untuk "Karena Tidak Pecus Madrid Ganti Bocah 12 T Ini dengan Hazard?"
Post a Comment